SMANSAKA Raih Adiwiyata Kabupaten
Hebat dan membanggakan inilah kata yang patut terlontar untuk SMA Negeri 1 Kalitidu. Prestasi kian tertoreh berkat tangan-tangan warga sekolah.
Sekolah adiwiyata tingkat kabupaten di tahun 2016 yang diselenggarakan oleh Badan Lingkungan Hidup, dan di tahun ini mendapat penghargaan Juara ke 3 pengembangan sekolah adiwiyata oleh Exxon mobile.
Hal ini tidak terlepas dari Bapak/Ibu guru pelopor seperti Drs. Moch. Ghufron, Dra. Titik Moedjayanti, M.M., Drs. Totok Haryo Suseno, dan seluruh tim adiwiyata.
Pembiasaaan membuang sampah pada tempatnya, perawatan taman, green house, mematikan mesin sepeda motor saat masuk gerbang sekolah, dan bank sampah akan menjadi budaya yang baik.
“Prestasi ini kita raih, karena seluruh warga sekolah ikut berperan secara langsung untuk memajukan sekolah ini, “ucap Pak Totok.
Pembaruan demi pembaruan akan terus menjadikan SMA Negeri 1 Kalitidu, semakin melangkah ke depan. Kali ini menuju adiwiyata tingkat provinsi, sekolah sudah menyiapkan berbagai hal untuk mendukung progam tersebut.
Komentar
Jadilah yang pertama berkomentar di sini